di sampul buku catatan itu masih ada
sebuah kata yang belajar mengucapkan
namamu ketika engkau sedang menikmati
petang dan tak ada pula yang tergesa
untuk melepas bintang-bintang langit
perlahan engkau buka kembali catatanmu
yang semakin kenangan warnanya dan
betul dugaanmu: memang usialah yang
memisahkan segala ingatan sehingga
dirimu sekali lagi akan menjadi kanak
tentu saja, seorang gadis kecil yang
kembali belajar membaca sebuah kata
di sampul buku catatan itu sambil tersenyum
ketika ternyata telah salah mengucapnya
dan engkau pasti mencobanya sekali lagi
bagaikan seorang gadis kecil kian riang
membolak-balik halaman buku catatan lalu
menemukan sebuah kata asing yang engkau
lupa apakah pernah mengenalnya tapi entah
mengapa seperti ingin menangis sepuasnya
saat engkau melihat gambar hati merah itu
02 Februari 2009